Apakah Pertandingan Bahrain vs Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Bisa Diulang? Begini Skenarionya!

Reporter: Adri - Editor: Adri
- Jumat, 11 Oktober 2024, 10:11 AM
Instagram: Timnas

MATAJAMBI.COM - Pertanyaan mengenai kemungkinan pertandingan antara Bahrain dan Timnas Indonesia di laga ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 diulang mungkin sedang berputar di benak para pendukung Garuda.

Isu ini muncul karena banyak pihak menilai wasit Ahmed Al Kaf cenderung menguntungkan tuan rumah, Bahrain, selama pertandingan.

Bahrain berjuang keras untuk meraih hasil imbang melawan Indonesia di kandang mereka sendiri, Stadion Nasional, pada Kamis, 10 Oktober 2024.

Meski Bahrain sempat membuka keunggulan pada menit ke-15 melalui tendangan bebas jarak jauh Mohamed Marhoon, Indonesia tidak tinggal diam. Tim Garuda berhasil menyamakan skor lewat Ragnar Oratmangoen di penghujung babak pertama.

Baca Juga : Curhat Marshanda Dibikin Trauma Pacaran dengan Baim Wong, Ini Alasannya

Memasuki menit ke-74, Indonesia berbalik unggul 2-1 berkat gol spektakuler Rafael Struick. Struick melesakkan tendangan melengkung dari luar kotak penalti yang membuat kiper Bahrain tak berkutik.

Namun, drama terjadi di akhir pertandingan. Pada menit ke-90+9, Bahrain berhasil mencetak gol penyeimbang lewat sontekan Mohamed Marhoon, meski waktu tambahan seharusnya sudah habis.

Halaman:

Tags

Berita Terkait

X