Bakal Ada Pertemuan Megawati dengan Prabowo dalam Waktu Dekat, Ini yang Dibahas!

Reporter: Musriah - Editor: Musriah
- Selasa, 10 September 2024, 09:37 PM
Rencana pertemuan antara Prabowo Subianto dengan Megawati Soekarnoputri.

JAKARTA, MATAJAMBI.COM - Ketua DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani, telah mengonfirmasi bahwa rencana pertemuan antara Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, dan Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, sedang dipersiapkan. Puan menyatakan bahwa dalam pertemuan tersebut, banyak hal yang akan dibahas, meskipun belum ada detail mengenai topik spesifik yang akan dibicarakan.

"Ya, insyaallah akan ada pertemuan, dan banyak hal yang akan dibahas," kata Puan di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa 10 September 2024. Ia menekankan pentingnya silaturahmi, seraya mengisyaratkan bahwa masyarakat harus menunggu hasil pertemuan tersebut sebelum berspekulasi lebih jauh mengenai potensi PDIP bergabung ke pemerintahan.

Ketika ditanya mengenai kemungkinan PDIP ikut serta dalam koalisi pemerintahan, Puan meminta publik bersabar hingga pertemuan berlangsung. "Silaturahmi penting, akan ada pertemuan, insyaallah iya. Bahwa akan ada pembicaraan sampai ke situ [tawaran gabung ke pemerintahan], kita tunggu saja," ungkap Puan.

Puan juga menyebutkan bahwa pertemuan antara Prabowo dan Megawati diharapkan terjadi sebelum 20 Oktober 2024, tanggal pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih. Komunikasi antara kedua belah pihak telah terjalin dengan baik, dan Puan menyebutkan bahwa dirinya sering bertemu dengan Prabowo dalam berbagai kesempatan, termasuk dalam acara-acara yang dihadiri oleh Prabowo.

Baca Juga : Pertandingan Korea Utara vs Qatar Ditunda Akibat Lapangan Banjir di Kualifikasi Piala Dunia 2026

"Insyaallah [pertemuan] sebelum 20 Oktober. Komunikasi terus berjalan dengan baik," tambahnya.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani, juga menyinggung soal rencana pertemuan ini. Ia mengatakan bahwa baik Megawati maupun Prabowo telah saling menitipkan salam hormat. Pertemuan ini dianggap sebagai momentum penting yang akan terjadi sebelum pelantikan presiden.

Halaman:

Tags

Berita Terkait

X