Buruann! Ini Panduan Lengkap Simulasi CAT BKN CPNS 2024: Gratis, Mudah, dan Siap Lolos SKD!

Reporter: Adri - Editor: Adri
- Jumat, 20 September 2024, 09:22 AM
Panduan Lengkap Simulasi CAT BKN CPNS 2024

Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) merupakan tahap yang harus dilalui setelah peserta dinyatakan lulus seleksi administrasi. Berdasarkan Surat BKN Nomor: 5900/B-KS.04.01/SD/K/2024, jadwal pelaksanaan SKD CPNS tahun ini berlangsung mulai 16 Oktober hingga 14 November 2024.

Baca Juga : Kate Middleton Kini Kembali Bekerja Setelah Menjalani Kemoterapi

Nilai Ambang Batas SKD CPNS 2024

Untuk dinyatakan lulus SKD, peserta harus mencapai nilai ambang batas yang telah ditetapkan untuk melanjutkan ke tahap berikutnya, yaitu Seleksi Kompetensi Bidang (SKB). Ambang batas ini diatur melalui Kepmenpan-RB Nomor 321 Tahun 2024.

Tes SKD CPNS 2024 terdiri dari tiga jenis soal, yaitu Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensi Umum (TIU), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP).

Peserta harus menyelesaikan 110 soal yang terdiri dari:
- 30 soal TWK
- 35 soal TIU
- 45 soal TKP

Waktu pengerjaan diberikan 100 menit untuk pelamar umum dan 130 menit untuk pelamar penyandang disabilitas.

Nilai maksimal SKD adalah 550 dengan rincian:
- TWK: 150 poin
- TIU: 175 poin
- TKP: 225 poin

Sementara itu, passing grade untuk SKD CPNS 2024 adalah:
- TWK: minimal 65 poin
- TIU: minimal 80 poin
- TKP: minimal 166 poin.

Nilai Ambang Batas untuk Jalur Khusus

Bagi peserta yang mendaftar melalui jalur khusus, seperti cumlaude atau diaspora, ambang batas nilai adalah:
- Nilai kumulatif minimal: 311 poin
- TIU minimal: 85 poin.

Sedangkan bagi penyandang disabilitas dan putra/putri Papua:
- Nilai kumulatif minimal: 286 poin
- TIU minimal: 60 poin.

Pembobotan Nilai SKD CPNS 2024

Pembobotan nilai untuk soal TWK dan TIU:
- Jawaban benar: 5 poin
- Jawaban salah atau tidak dijawab: 0 poin.

Untuk soal TKP, penilaian bervariasi:
- Jawaban dengan nilai terendah: 1 poin
- Jawaban dengan nilai tertinggi: 5 poin.
- Tidak menjawab: 0 poin.

Simulasi ini merupakan sarana yang baik bagi calon peserta CPNS untuk mempersiapkan diri, sehingga mereka dapat lebih percaya diri saat menghadapi ujian SKD yang sesungguhnya nanti.*

Halaman:

Tags

Berita Terkait

Berita Populer

Berita Terbaru Lainnya

X