Gubernur Al Haris Hadiri Acara ‘Kenduri SKO’ di Merangin, Janjikan Akan Bangun Jalan

Reporter: Fitri - Editor: Adri
- Sabtu, 04 Mei 2024, 09:48 AM
Gubernur Jambi Al Haris saat memberikan Bantuan

“Kenduri ini merupakan bentuk rasa syukur kita atas segala bentuk rezeki yang telah diberikan, dan juga pemberian Gelar Depati Payung ini bermakna sebagai seorang pemimpin yang menaungi serta melindungi masyarakat,” ungkap Fajarman.

Sebelumnya, Kepala Desa Renah Alai Hasan Basri mengucapkan terima kasih atas kehadiran Gubernur Jambi beserta rombongan dalam acara Kenduri Sko Dusun Tigo.

Baca Juga : Sekda Sudirman: Program Dumisake Bantu Pekerja Tingkatkan Kesejahteraan Hidup

“Terima kasih Bapak Gubernur Jambi beserta rombongan yang telah hadir ditengah masyarakat Dusun Tigo, semoga kedepannya adat istiadat ini dapat kita pertahankan dan perjuangkan,” ucap Hasan Basri.

“Mewakili masyarakat Dusun Tigo, kami mendoakan semoga Bapak Al Haris dapat melanjutkan pembangunan di Provinsi Jambi,” pungkasnya.

Pada kesempatan tersebut, Gubernur Al Haris juga menyerahkan bantuan modal kerja bagi pelaku UMKM di Kecamatan Jangkat senilai Rp. 55 Juta serta bantuan bibit cabai merah dan saprodi 1 Hektar untuk Kelompok Tani Air Terjun, bantuan bawang merah dan saprodi 1 Hektar untuk Kelompok Tani Rukun Keluarga, bantuan Padi Sawah 25 Hektar di Kecamatan Jangkat, bantuan Padi Sawah di Kecamatan Jangkat Timur, bantuan Power Treser 1 Unit untuk Kelompok Tani Bukit Pandan.*

Halaman:

Tags

Berita Terkait

Berita Populer

Berita Terbaru Lainnya

X