Orang nomor satu di Provinsi Jambi tersebut juga mengungkapkan, modal untuk menjadi Pemimpin adalah Hati. “Modal menjadi Pemimpin itu adalah Hati, dengan hati dan niat yang bersih insyaa Allah dimudahkan jalannya, apabila hati dipenuhi amarah dan kebencian maka tidak akan bisa fokus bekerja untuk masyarakat,” tutupnya.
Sementara itu, Majelis Pertimbangan Organisasi (MPO) APDESI Jambi H. Hairan, SH., yang juga merupakan Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat menyebutkan, ujung tombak pembangunan Provinsi adalah Desa. “Saya sangat mengapresiasi dengan adanya Program Dumisake, tentunya saya berharap program ini terus dilanjutkan, karena Desa merupakan ujung tombak pembangunan,” sebut Hairan.
Ketua APDESI Provinsi Jambi Samsul Fuad mengucapkan terima kasih kepada Pemprov Jambi yang telah menjadi jembatan aspirasi bagi Pemerintahan Desa. “Mewakili pengurus APDESI Jambi, saya mengucapkan terima kasih kepada Pemprov Jambi. Karena selama ini, telah menjadi jembatan aspirasi bagi Pemerintah Desa. Saya katakan disini, APDESI sangat mendukung Gubernur Al Haris dan Wagub Abdullah Sani untuk melanjutkan Jambi Mantap Jilid Kedua,” pungkas pria yang akrab disapa Fuad. *