MATAJAMBI.COM-Pemerintah Kota Jambi telah mengumumkan bahwa rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 akan dimulai pada pekan ketiga Agustus 2024. Pengumuman ini disampaikan oleh Kepala Bidang Pengadaan Pemberhentian dan Informasi BKPSDMD Kota Jambi, Andika Wahyu, pada Kamis 08 Agustus 2024.
Menurut Andika Wahyu, pihaknya menerima formasi CPNS dari Kementerian PAN-RB pada 1 Agustus 2024. Total terdapat 60 formasi yang dibagi menjadi dua kategori: 30 formasi untuk tenaga kesehatan dan 30 formasi untuk tenaga teknis.
"Rekrutmen CPNS akan diumumkan pada minggu ketiga Agustus. Namun, kami masih menunggu surat resmi dari BKN. Sesuai dengan Peraturan Menpan nomor 6 tahun 2024, calon peserta hanya dapat mendaftar pada satu jenis formasi, baik CPNS atau PPPK, dalam satu tahun anggaran," jelas Andika.
Lokasi seleksi CPNS di Kota Jambi akan ditentukan oleh Panselnas yang dikoordinir oleh BKN Regional 7 Palembang. Diperkirakan, jumlah peserta seleksi bisa mencapai sekitar 2.000 orang.
Baca Juga : Ini 5 Potret Hot Audrey Davis, Putri David Naif yang Bikin Netizen Melongo! Ada Tato di Dada
Baca Juga : Inilah Alasan Mengapa Pasangan Suami Istri di Tebo Ditangkap dengan 15 Paket Narkoba – Kebenaran Terbongkar!
Formasi tenaga teknis akan mencakup berbagai instansi di Kota Jambi, termasuk Satpol PP, Inspektorat, DPMMPA, BPKAD, BKPSDMD, Diskominfo, PU, Disdukcapil, Bagian Kerjasama, dan Bagian Hukum Setda Kota Jambi.