Jorge Martin Hadir dengan Kejutan Berhasil Meraih Pole Position dengan Waktu Tercepat Pecahkan Rekor

Reporter: Musriah - Editor: Musriah
- Sabtu, 28 September 2024, 03:47 PM
Jorge Martin

MATARAM, MATAJAMBI.COM - Jorge Martin (Pramac Ducati) berhasil meraih pole position untuk balapan sprint dan Grand Prix MotoGP Indonesia 2024 di Sirkuit Mandalika dengan catatan waktu luar biasa pada hari Sabtu. Sang pemimpin klasemen Kejuaraan Dunia MotoGP mencatatkan waktu 1 menit 29,088 detik, memecahkan rekor sebelumnya dengan selisih lebih dari setengah detik. Martin pun berambisi memperlebar jarak dengan para pesaingnya di klasemen.

"Saya sangat senang. Hari ini saya merasa luar biasa. Semuanya berjalan dengan sempurna, jadi ini selalu menyenangkan," ujar Martin kepada wartawan, dikutip dari AFP.

Martin mengungguli Marco Bezzecchi (Ducati-VR46), yang tertinggal 0,535 detik dan selamat dari kecelakaan untuk mengamankan posisi start di baris depan. Pedro Acosta (Red Bull GasGas-Tech3) berada di urutan ketiga, hanya tertinggal 0,048 detik dari Bezzecchi.

Bezzecchi mengakui bahwa ia sempat kehilangan konsentrasi, tetapi beruntung motornya baik-baik saja setelah terjatuh. "Saya tahu saya bisa cepat, tapi tidak menyangka bisa berada di barisan depan. Saya sangat senang," katanya.

Baca Juga : Memanas! Gol Kedua dari Muhammad Riski Afrisal Bawa Indonesia Unggul 2-0 atas Timor Leste

Francesco Bagnaia (Ducati) dan Enea Bastianini (Ducati) akan start dari baris kedua setelah finis di urutan keempat dan kelima, sementara Marc Marquez (Ducati-Gresini), yang mengalami dua kali kecelakaan selama sesi kualifikasi, harus puas start dari posisi ke-12 setelah gagal mencatatkan waktu.

Halaman:

Tags

Berita Terkait

Berita Populer

Berita Terbaru Lainnya

X