Kebakaran Hebat di Muara Bulian: Dua Hektar Lahan Warga Hangus Terbakar

Reporter: Adri - Editor: Adri
- Ahad, 01 September 2024, 09:07 PM
Petugas gabungan yang terdiri dari polisi, Damkar, dan TNI bahu-membahu memadamka api

BATANGHARI, MATAJAMBI.COM - Kebakaran hebat melanda kawasan padat penduduk di RT 09, Kelurahan Sridadi, Kecamatan Muara Bulian, Kabupaten Batanghari, pada Jumat sore 30 Agustus 2024. Lebih dari dua hektar lahan hangus terbakar dalam insiden ini, memicu kepanikan di kalangan warga setempat.

Angin kencang yang bertiup di lokasi kejadian memperparah situasi, membuat api cepat menyebar hingga ke pinggir jalan, membakar tanaman milik warga yang berada di sekitar area. Minimnya sumber air di lokasi kebakaran membuat petugas gabungan mengalami kesulitan dalam upaya pemadaman.

Petugas pemadam kebakaran yang terdiri dari Manggala Agni, BPBD, dan Damkar Kabupaten Batanghari, bersama dengan warga setempat, berjibaku untuk memadamkan api agar tidak semakin meluas. Jarak yang jauh dari sumber air menambah tantangan dalam upaya pemadaman, namun dengan tiga unit mobil tangki air, tim berhasil mengendalikan situasi.

Kapolsek Muara Bulian, AKP Dwiyatno, yang berada di lokasi, menyampaikan bahwa informasi terkait kebakaran ini diterima dari warga sekitar pukul 15.13 WIB. “Setelah mendapatkan laporan, kami segera berkoordinasi dengan TNI, Manggala Agni, BPBD, dan Damkar untuk melakukan upaya pemadaman,” ujarnya.

Baca Juga : Semua Turun! Ini Daftar Harga Terbaru BBM di Seluruh SPBU

Lahan yang terbakar diketahui mengandung tanah mineral, yang menyulitkan pemadaman karena api mudah menjalar. Hingga pukul 18.20 WIB, petugas berhasil memadamkan api dan terus melakukan pendinginan di lokasi untuk mencegah kebakaran kembali terjadi.

Halaman:

Tags

Berita Terkait

Berita Populer

Berita Terbaru Lainnya

X