SPIELBERGH, MATAJAMBI.COM - MotoGP 2024 akan kembali menggelar seri ke-11 akhir pekan ini di Sirkuit Red Bull Ring, Austria. Rangkaian balapan akan dimulai pada Jumat 16 Agustsu 2024 hingga Minggu 18 Agustus 2024, dengan Enea Bastianini sebagai pemenang di seri sebelumnya. Namun, fokus utama tertuju pada Francesco Bagnaia, yang siap merebut kembali posisi puncak klasemen dari Jorge Martin.
Balapan akan dimulai dengan sesi latihan bebas pertama pada Jumat pukul 15.45 WIB. Sesi latihan kedua dan kualifikasi akan berlangsung pada Sabtu, diakhiri dengan Sprint Race pukul 20.00 WIB. Balapan utama akan digelar pada Minggu pukul 19.00 WIB.
Sirkuit Red Bull Ring dikenal sebagai lintasan favorit Bagnaia, yang mendominasi seri ini musim lalu dengan merebut pole position, mencetak rekor waktu baru, dan memenangkan balapan Sprint serta balapan utama.
"Sirkuit Spielberg adalah salah satu lintasan yang paling saya sukai, dan kami selalu kompetitif di sini," ujar Bagnaia, optimis untuk kembali menduduki puncak klasemen MotoGP 2024. Saat ini, ia berada di posisi kedua dengan 238 poin, hanya terpaut tiga poin dari Jorge Martin.
Baca Juga : Juventus Resmi Berpisah dengan Wojciech Szczesny Setelah Tujuh Musim
Dominasi Ducati di Austria terlihat kuat dalam beberapa tahun terakhir, dan Bagnaia berharap dapat memanfaatkan performa terbaik timnya di sirkuit ini.
"Sekarang, tujuannya adalah untuk kembali ke puncak klasemen keseluruhan. Kemudian mencoba memperlebar jarak di klasemen kejuaraan pada balapan berikutnya," tambahnya.