Paul Pogba Is Back! Tak Jadi Dihukum 4 Tahun, Apakah Juventus Beri Kesempatan Lagi Merumput?

Reporter: Musriah - Editor: Musriah
- Sabtu, 05 Oktober 2024, 12:10 PM
Paul Pogba. Foto: Instagram/paulpogba

ITALIA, MATAJAMBI.COM - Kabar gembira bagi penggemar sepak bola dan khususnya pendukung Juventus, Paul Pogba akan segera kembali beraksi setelah keputusan terbaru mengenai kasus doping yang menimpanya. Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) baru saja mengurangi hukuman larangan bermain Pogba dari empat tahun menjadi 18 bulan. Dengan demikian, Pogba kini hanya perlu menjalani sisa hukuman yang telah berjalan selama hampir satu tahun.

Pogba, yang sebelumnya dijatuhi hukuman oleh Pengadilan Anti-Doping Italia pada Februari 2024, dilarang untuk beraktivitas di dunia sepak bola hingga September 2027. Namun, setelah banding yang diajukan oleh Pogba dan tim hukumnya, CAS memutuskan untuk memberikan pengurangan hukuman. Artinya, Pogba kini diizinkan untuk kembali berlatih mulai Januari 2025 dan dapat tampil membela Juventus pada Maret 2025.

pogba_3 

Setelah absen dari lapangan hijau selama lebih dari satu tahun, Pogba akan menghadapi tantangan besar dalam mengembalikan performanya di klub. Dengan kontrak yang masih berlaku hingga Juni 2026, Pogba akan berusaha merebut tempat di starting XI di bawah pelatih Thiago Motta.

Juventus sendiri sudah memastikan tidak akan memutus kontrak Pogba, memberikan kesempatan bagi gelandang asal Prancis tersebut untuk membuktikan kemampuannya. Dia terakhir kali membela Juventus pada 3 September 2023 dalam pertandingan melawan Empoli.

Baca Juga : Kabar Duka, Tokoh Katolik Romo Benny Tutup Usia Akan Dimakamkan 7 Oktober di Malang

Kasus doping Pogba bermula setelah ia dinyatakan positif menggunakan zat DHEA dalam tes yang dilakukan setelah laga melawan Udinese pada Agustus 2023. Dua kali pengujian menunjukkan hasil positif, yang membuat nasib kariernya sempat dipertanyakan. Keputusan CAS untuk mengurangi hukuman memberikan harapan baru bagi Pogba, sekaligus menjadi kesempatan untuk membuktikan bahwa dia masih bisa bersaing di level tertinggi.

Halaman:

Tags

Berita Terkait

Berita Populer

Berita Terbaru Lainnya

X