Penjabat Bupati Muaro Jambi Gelar Rapat Internal Bahas Tunggakan Pajak Kendaraan Operasional

Reporter: Adri - Editor: Adri
- Senin, 19 Agustus 2024, 08:14 PM
Penjabat Bupati Muaro Jambi Gelar Rapat Internal Bahas Tunggakan Pajak Kendaraan Operasional

MUARO JAMBI, MATAJAMBI.COM - Penjabat Bupati Kabupaten Muaro Jambi, Raden Najmi, memimpin rapat internal antar instansi pemerintahan di ruang rapat Kantor Bupati Muaro Jambi pada Senin 19 Agustus 2024.

Rapat ini digelar dengan fokus utama untuk membahas tunggakan pajak kendaraan operasional yang digunakan oleh berbagai instansi di lingkungan pemerintahan Kabupaten Muaro Jambi.

Dalam arahannya, Raden Najmi menegaskan pentingnya segera membentuk tim khusus di setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang bertugas untuk mendata seluruh kendaraan operasional di masing-masing instansi.

Data ini nantinya akan diserahkan ke Dinas Badan Pengelolaan Pendapatan dan Retribusi Daerah (BPPRD) untuk ditindaklanjuti bersama tim Samsat Provinsi Jambi.

"Langkah ini penting untuk menghindari potensi masalah di masa mendatang," ujar Raden Najmi.

Baca Juga : Penjabat Bupati Muaro Jambi Hadiri Pawai Pembangunan Sambut HUT RI ke-79

Rapat tersebut dihadiri oleh seluruh Kepala OPD, staf ahli, camat se-Kabupaten Muaro Jambi, serta pihak-pihak terkait lainnya, yang bersama-sama berkomitmen untuk menuntaskan masalah pajak kendaraan operasional demi kelancaran tugas pemerintahan.*


Tags

Berita Terkait

X