Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi juga berkomitmen untuk terus menjaga dan memanfaatkan lahan ini sesuai dengan rencana pembangunan jangka panjang yang telah disusun.
Penjabat Bupati Raden Najmi juga menegaskan pentingnya sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam menjaga aset-aset daerah. Ia berharap, dengan adanya kepastian kepemilikan ini, proses pembangunan di Kabupaten Muaro Jambi dapat berjalan lebih lancar dan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat.
Acara penancapan patok di Lapangan Angso Dano ini menandai babak baru dalam upaya pemerintah daerah untuk mengamankan aset-aset strategis dan menggunakannya demi kesejahteraan masyarakat Kabupaten Muaro Jambi.*