Sekda Muaro Jambi Minta OPD Percepat Realisasi Anggaran APBD Triwulan III 2024

Reporter: Adri - Editor: Adri
- Rabu, 16 Oktober 2024, 10:04 AM
Sekda Muaro Jambi Minta OPD Percepat Realisasi Anggaran APBD Triwulan III 2024

MUARO JAMBI, MATAJAMBI.COM – Penjabat Bupati Kabupaten Muaro Jambi, Drs. Raden Najmi, yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Muaro Jambi, Budhi Hartono, S.Sos., MT, menghadiri Rapat Evaluasi Pelaksanaan APBD Kabupaten Muaro Jambi untuk Triwulan III Tahun Anggaran 2024 pada Rabu, 16 Oktober 2024.

Rapat tersebut dihadiri oleh seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi dan dibuka secara resmi oleh Sekda Budhi Hartono.

Dalam rapat tersebut, Budhi Hartono menyampaikan bahwa masih banyak OPD yang realisasi anggarannya jauh dari target yang diharapkan. Beberapa OPD bahkan hanya mencapai 14 persen realisasi anggaran.

"Secara keseluruhan, capaian anggaran kita masih berada di bawah 70 persen, tepatnya sekitar 60 persen, yang tentu saja masih tergolong rendah," ujar Budhi Hartono.

Baca Juga : Pj Bupati Aspan Dampingi Gubernur Jambi Al Haris Safari Subuh Di Masjid Al Ittihad Tebo

Halaman:

Tags

Berita Terkait

Berita Populer

Berita Terbaru Lainnya

X