Terungkap! Bagaimana Dua Penggali Sumur di Jambi Menghadapi Kematian Tragis dan Evakuasi Dramatis

Reporter: Adri - Editor: Adri
- Rabu, 14 Agustus 2024, 07:37 PM
Ilustrasi garis polisi

JAMBI, MATAJAMBI.COM - Tim Rescue dari Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Jambi berhasil mengevakuasi dua penggali sumur yang ditemukan meninggal dunia di dalam sumur pada Selasa, 13 Agustus 2024, sekitar pukul 20.00 WIB.

Korban bernama Raden Herman dan Suhaimi diduga meninggal akibat kekurangan oksigen serta paparan bau minyak dan gas yang menyengat di dalam sumur.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Jambi, Mustari, menyampaikan detail kejadian tersebut saat dihubungi pada Rabu, 14 Agustus 2024.

Mustari menjelaskan bahwa timnya menerjunkan 35 personel untuk melakukan evakuasi. “Proses evakuasi berjalan dengan lancar dan memakan waktu sekitar 48 menit,” ujarnya.

Baca Juga : Resmi BKN Umumkan Jadwal, Syarat, Formasi dan Cara Daftar CPNS 2024, Cek Di Sini!

Baca Juga : Dinas Kesehatan Kabupaten Bungo Luncurkan Program Integrasi Layanan Primer dan Aplikasi Digilapkes

Mustari mengungkapkan beberapa kendala yang dihadapi selama proses evakuasi, termasuk kedalaman sumur yang mencapai 9 meter, adanya bau gas dan kandungan minyak di dalam sumur, diameter sumur yang sangat kecil, serta banyaknya warga yang menyaksikan kejadian tersebut.

“Kedalaman sumur yang mencapai 12 meter ditambah dengan kondisi kekurangan oksigen dan paparan gas serta minyak di dalam air sumur menjadi tantangan utama kami,” jelasnya.

Halaman:

Tags

Berita Terkait

X