MATAJAMBI.COM - Manfaat tidur siang bukan hanya berpengaruh pada fisik, namun juga mental kamu.
Berikut manfaat tidur siang yang jarang diketahui:
1. Meningkatkan konsentrasi dan kewaspadaan
Manfaat tidur siang ini didapat karena tidur siang mampu memulihkan otak yang lelah karena menerima terlalu banyak informasi.
Baca Juga : Ketua DPRD Jambi beserta Istri Hadiri Akad Nikah Putri Gubernur Jambi, Esy-Iqbal
2. Meningkatkan daya ingat
Suatu riset menyebutkan bahwa rutin tidur siang bermanfaat untuk meningkatkan memori dan kemampuan untuk mengolah informasi maupun mempelajari hal-hal baru.
Oleh karena itu, jika Anda ingin mempelajari atau menghapal materi, sebaiknya dilakukan setelah tidur siang.
3. Memperbaiki suasana hati
Baca Juga : Hati-Hati Gunakan Obat Tetes Mata, Ini 6 Alasannya
Jika Anda sedang merasa stres, cemas, atau gelisah, cobalah untuk melakukan relaksasi dengan tidur siang sejenak.
Saat bangun, Anda pun akan merasa suasana hati berubah menjadi lebih baik.
Untuk meredakan stres yang disebabkan karena kurang tidur maupun hal lain, Anda disarankan meluangkan waktu untuk tidur siang.