Sering Lupa? Lakukan 5 Kebiasaan Ini Agar Daya Ingat Kian Tajam

Reporter: Fitri - Editor: Adri
- Selasa, 07 Mei 2024, 09:20 AM
5 Kebiasaan Ini Agar Daya Ingat Kian Tajam

MATAJAMBI.COM - Lupa akan sesuatu memang hal yang wajar, tapi bisa jadi sangat mengesalkan.

Seiring berjalannya waktu, kemampuan otak pada manusia memang akan menurun akibat proses penuaan, termasuk kondisi kesehatan yang semakin lemah atau kurang baik.

Namun beberapa cara ini mampu meningkatkan kemampuan daya ingat. Apa saja? 

Dikutip dari Fimela ,Ini 5 kegiatan yang bisa dilakukan untuk meningkatkan kemampuan daya ingat:

Baca Juga : Pj Bupati Bachyuni Resmikan Soft Opening Galeri Dekranasda Kabupaten Muaro Jambi 

1. Bermain Musik

Ulasan yang diterbitkan di The Gerontologist menyarankan bahwa aktivitas musik (seperti menyanyi, bermain alat musik, dan mendengarkan musik) mampu memberikan harapan khusus untuk penuaan otak yang sehat.

Musik akan memadukan sentuhan fisik, ingatan, dan pendengaran dalam waktu singkat. 

Ini bagus untuk membuat otak lebih tajam, terutama dalam daya ingat.

Baca Juga : Dumisake Pendidikan Dan Merdeka Belajar: Visi Progresif Untuk Pendidikan Inklusif

2. Belajar Bahasa Baru

Belajar bahasa baru, berarti belajar melalui mendengarkan dan berbicara. Kombinasi ini akan melatih otak menjadi lebih tajam. 

Sebuah analisis di Psychonomic Bulletin & Review juga menuliskan bahwa bilingual terbukti memperendah risiko terkena demensia. 

Selain itu, bisa berbahasa asing juga bisa membantu berkomunikasi dengan orang baru. Komunikasi dengan bahasa baru ini akan mendukung kesehatan otak.

Baca Juga : Jangan Sepelekan, Ini 5 Bahaya Minum Kopi Instan Setiap Hari, Bisa Sebabkan Kematian!

3. Olahraga

Bukan menjadi rahasia lagi bahwa olahraga mampu meningkatkan kemampuan kognitif otak.

Aliran darah yang mengalir lancar ke otak juga mampu mengurangi risiko stroke, darah tinggi, bahkan diabetes (3 faktor timbulnya masalah memori). 

Olahraga juga membuat otak lebih bisa konsentrasi dan lebih baik dalam membuat keputusan.

Baca Juga : Simak! Ini 7 Tanda Tubuh Anda Mungkin Kurang Nutrisi, Apa Saja?

Halaman:

Tags

Berita Terkait

Berita Populer

Berita Terbaru Lainnya

X