Terduga Pelaku PNS Pemprov Jambi yang Lakukan Pelecehan Seksual ke Pelajar Laki-laki Ditahan Polda Jambi

Reporter: Bagus - Editor: Bagus
- Kamis, 14 November 2024, 12:54 PM
Foto ilustrasi seorang pria dengan tangan di borgol.

JAMBI,MATAJAMBI.COM - Seorang pelajar di Kota Jambi menjadi korban dugaan pelecehan seksual yang diduga dilakukan oleh seorang oknum Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Pemerintah Provinsi Jambi. Kejadian ini terjadi pada 12 November 2024 di kawasan Lorong Seroja, Perumahan Citra Nusa, Kelurahan Simpang Tiga Sipin, Kota Jambi, dan telah dilaporkan kepada pihak kepolisian.

Kasus ini mencuat ketika orang tua korban melapor ke Polda Jambi dengan membawa bukti rekaman CCTV yang menunjukkan kondisi korban saat melapor kepada satpam kompleks perumahan, berjalan dengan pincang dan tampak ketakutan. Berdasarkan informasi, korban saat itu tengah berjalan pulang dari sekolah ketika sebuah mobil Honda HRV berwarna merah dengan nomor polisi BH 1265 NM menghampirinya. Pengemudi mobil tersebut, yang diduga adalah pelaku, berpura-pura menanyakan arah ke sebuah tempat biliar yang tak jauh dari rumah korban.

Setelah itu, pelaku menawarkan tumpangan dan berjanji akan mengantarkan korban kembali pulang. Namun, dalam perjalanan, pelaku justru berhenti di lokasi yang sepi dan diduga melakukan tindakan tidak senonoh kepada korban. Setelah kejadian, pelaku menurunkan korban di depan sebuah pesantren, dan korban melapor ke satpam sambil berjalan terhuyung.

Orang tua korban segera melaporkan kejadian ini ke Polda Jambi dengan nomor laporan LP/B/339/XI/2024/SPKT. Dalam laporan tersebut, kasus ini diduga melanggar UU Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perubahan atas UU Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak, terutama dalam Pasal 82 Ayat (1) yang mengatur tentang kejahatan seksual terhadap anak. Status terlapor saat ini masih "dalam lidik" atau dalam penyelidikan lebih lanjut.

Baca Juga : Heboh!! Seorang Pelajar di Kota Jambi Jadi Korban Pelecehan Seksual, Pelaku Diduga PNS di Pemprov Jambi

Paur Penum Subbid Penmas Bidhumas Polda Jambi, Ipda Maulana, mengonfirmasi bahwa pelaku telah diamankan oleh pihak kepolisian. “Baru masuk (pelaku), ini udah diamankan,” kata Maulana ketika dikonfirmasi oleh wartawan pada Kamis, 14 November 2024. Saat ini, pelaku yang diduga merupakan oknum ASN di Pemprov Jambi sedang menjalani pemeriksaan intensif di Mapolda Jambi untuk menggali lebih dalam terkait dugaan tindakan pelecehan tersebut.

Halaman:

Tags

Berita Terkait

Berita Populer

Berita Terbaru Lainnya

X