JAMBI, MATAJAMBI.COM - Gubernur Jambi Al Haris mengajak seluruh pimpinan dan pengurus Gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) di Provinsi Jambi untuk terus meningkatkan peran pelayanan keagamaan dalam menjaga persatuan, kedamaian, dan keharmonisan antar umat beragama.
Ajakan tersebut disampaikan Al Haris saat menerima audiensi sekaligus jamuan makan malam bersama perwakilan pengurus HKBP se-Provinsi Jambi di Rumah Dinas Gubernur, Minggu malam 25 Januari 2026. Pertemuan ini menjadi wadah silaturahmi sekaligus ruang dialog antara pemerintah daerah dan tokoh-tokoh gereja.
Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Al Haris menyampaikan apresiasi atas kunjungan para pimpinan dan pengurus HKBP. Ia menilai pertemuan langsung seperti ini sangat penting untuk memperkuat komunikasi, menyerap aspirasi, serta membangun sinergi demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Jambi.
“Melalui silaturahmi ini, kita bisa saling bertukar pandangan dan menyampaikan masukan secara terbuka. Semua aspirasi tentu menjadi bahan bagi kami dalam membangun Provinsi Jambi yang lebih maju dan sejahtera,” ujar Al Haris.
Gubernur juga menyampaikan penghargaan khusus atas kehadiran pimpinan tertinggi HKBP sedunia periode 2024–2028, Ompui Ephorus Pdt. Dr. Victor Tinambunan, M.ST, beserta rombongan. Menurutnya, tanggung jawab besar yang diemban Ephorus dalam membina jutaan umat di berbagai negara patut diapresiasi.
“Kami mendoakan agar beliau selalu diberikan kesehatan dan kekuatan. Memimpin jutaan umat tentu bukan tugas ringan, apalagi harus terus melakukan pelayanan hingga ke berbagai daerah, bahkan ke luar negeri,” tambahnya.
Al Haris menegaskan bahwa peran pemimpin keagamaan sebagai pengayom umat membutuhkan ketulusan, kepedulian, serta rasa cinta kepada sesama. Ia bersyukur karena kehidupan masyarakat di Jambi selama ini berjalan harmonis, dengan toleransi yang terus terjaga di tengah keberagaman.“Alhamdulillah, masyarakat Jambi mampu hidup berdampingan dengan rukun dan damai. Nilai-nilai kebersamaan ini harus terus kita rawat bersama,” katanya.
Pada kesempatan yang sama, Gubernur Al Haris menegaskan komitmen Pemerintah Provinsi Jambi dalam mendukung berbagai kegiatan keagamaan yang bersifat damai dan membangun persatuan. Ia juga menyinggung sinergi antara pemerintah daerah dan aparat keamanan dalam menjaga kenyamanan umat saat perayaan hari besar keagamaan.
“Kami selalu mendukung setiap kegiatan keagamaan. Saat Natal dan Tahun Baru lalu, pemerintah bersama kepolisian turun langsung memastikan umat dapat beribadah dengan aman dan nyaman,” ujarnya.
Selain itu, Al Haris menyampaikan terima kasih kepada seluruh pengurus dan jemaat HKBP yang selama ini turut berperan aktif dalam menjaga stabilitas sosial dan kerukunan umat beragama di Jambi. Ia juga berharap dapat menghadiri berbagai kegiatan gereja ke depan, menyesuaikan dengan agenda pemerintahan.
Sementara itu, pimpinan tertinggi HKBP sedunia, Pdt. Dr. Victor Tinambunan, M.ST, menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat yang diberikan Gubernur Al Haris beserta jajaran organisasi perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Provinsi Jambi.