Metronews

Gubernur Jambi Tinjau RS Adhyaksa, Pastikan Kesiapan Fasilitas dan SDM Jelang Operasional

0

0

matajambi |

Selasa, 20 Jan 2026 06:43 WIB

Reporter : Adri

Editor : Adri

Gubernur Jambi Tinjau RS Adhyaksa, Pastikan Kesiapan Fasilitas dan SDM Jelang Operasional - (ist)

Berita Terkini, Eksklusif di Whatsapp

+ Gabung

JAMBI, MATAJAMBI.COMAl Haris bersama Sugeng Hariadi melakukan peninjauan langsung ke Rumah Sakit Adhyaksa yang berlokasi di kawasan Seberang Kota Jambi, Senin 19 Januari 2026.

Kunjungan tersebut dilakukan untuk memastikan kesiapan rumah sakit menjelang operasional, terutama dari aspek sarana prasarana serta ketersediaan sumber daya manusia tenaga kesehatan.

Dalam peninjauan itu, Gubernur dan Kepala Kejaksaan Tinggi Jambi turut didampingi Sudirman, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jambi, serta jajaran pimpinan RSUD Raden Mattaher dan Rumah Sakit Daerah Jiwa Jambi.

Rombongan meninjau seluruh area rumah sakit, mulai dari lantai satu hingga lantai lima, yang saat ini telah memasuki tahap akhir penyelesaian bangunan.

Baca Juga:

Sambut Ramadan 1447 H, Wali Kota Maulana Siapkan Terminal Rawasari Jadi Pasar Bedug

Gubernur Al Haris menyampaikan bahwa peninjauan ini bertujuan untuk melihat secara langsung kesiapan rumah sakit yang dibangun oleh Kejaksaan Agung Republik Indonesia agar dapat segera difungsikan untuk melayani masyarakat Jambi.

Menurutnya, kemegahan bangunan dan kelengkapan fasilitas medis harus diimbangi dengan kesiapan tenaga kesehatan yang memadai.

“Rumah sakit ini sangat luar biasa. Dengan skala sebesar ini, kebutuhan personel harus benar-benar dihitung secara matang, mulai dari dokter, perawat, hingga tenaga pendukung lainnya. Akan sangat disayangkan jika bangunan yang representatif ini tidak didukung oleh SDM yang optimal,” ujar Al Haris.

Ia menegaskan bahwa Pemerintah Provinsi Jambi siap mendukung penuh penyiapan tenaga kesehatan agar RS Adhyaksa dapat beroperasi secara maksimal.

Melalui Dinas Kesehatan, Pemprov Jambi bersama pemerintah kabupaten dan kota akan melakukan pemetaan kebutuhan SDM, menyiapkan tenaga yang kompeten, serta melaporkan hasilnya kepada Kejaksaan Agung.

Baca Juga:

Bupati Muaro Jambi Hadiri Rakernas XVII Apkasi 2026, Dorong Sinergi Pembangunan Daerah

Menurut Al Haris, keberadaan RS Adhyaksa sangat penting untuk memperkuat layanan kesehatan di Jambi, khususnya bagi masyarakat kecil dan kelompok yang membutuhkan.

Ia menilai, kondisi rumah sakit yang kerap penuh, terutama pada malam hari, membuat kehadiran fasilitas kesehatan baru ini menjadi solusi yang sangat dibutuhkan.

“Dengan adanya RS Adhyaksa, masyarakat dari Tanjung Jabung Timur, Muaro Jambi, Kota Jambi, hingga wilayah Kerinci memiliki alternatif layanan kesehatan yang lebih luas,” jelasnya.

Sumber :

Share :

KOMENTAR

Konten komentar merupakan tanggung jawab pengguna dan diatur sesuai ketentuan Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).

Komentar

BERITA TERKAIT


BERITA TERKINI


BERITA POPULER